SELAMAT DATANG DI WEBSITE DESA KASREMAN KECAMATAN KASREMAN KABUPATEN NGAWI

Artikel

SOSIALISASI ORIENTASI P4K BAGI BIDAN, KADER DAN TOMA

15 September 2022 08:55:03  Administrator  429 Kali Dibaca  Berita Desa

kasreman.desa.id. - P4K atau Program Perencanaan Pelaksanaan Pencegahan Komplikasi merupakan salah satu upaya percepatan penurunan Angka Kematian Ibu dan Bayi Baru Lahir melalui peningkatan akses dan mutu pelayanan antenatal, pertolongan persalinan, pencegahan komplikasi dan keluarga berencana oleh bidan. maka dari itu UPT. Puskesmas mengadakan Sosialisai Pelaksanaan Orientasi P4K di Pendopo Desa Kasreman. Rabu (14/09)

Sosialisasi tersebut sangatlah penting untuk memantau Kesehatan Ibu Hamil, agar pada waktu persalinan Ibu dan Bayi selamat dan Sehat. Program P4K atau yang sering kita kenal dengan Gerakan Sayang Ibu (GSI) ini juga upaya Pemerintah dan Bidan Desa untuk mencegah dan menurunkan tingkat kematian Ibu Hamil ataupun melahirkan dan dan Bayi. Salah satu metode pemantauan kesehatan Ibu hamil ialah membuat struktur kepengurusan GSI yang terdiri dari :

  1. Penanggungjawab : Kepala Desa Kasreman
  2. Ketua GSI : Sekretaris Desa
  3. Wakil Ketua : Ketua TIM Penggerak PKK Desa Kasreman
  4. Orang Tua Asuh : semua Perangkat Desa .

sebagaimana dipaparkan oleh Bidan Surati. Amd. Keb. " Bahwa Gerakan Sayang Ibu ini merupakan Upaya Pihak Kesehatan dan Pemerintah untuk mencegah tingkat kematian Ibu hamil, ibu melahirkan, dan tingkat kematian bayi, dilingkup Desa memiliki peran penting dalam pengawasan terhadap Ibu hamil terutama yang memiliki resiko tinggi, tidak hanya pihak desa, kader juga memiliki peran penting dalam pemantuan kesehatan dan perkembangan Ibu Hamil.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Statistik

 Aparatur Desa

Back Next

 Arsip Artikel

08 Agustus 2024 | 2.599 Kali
KADES KASREMAN BESERTA STAF IKUTI ZOOM LMS PAMONG DESA
22 Mei 2023 | 2.021 Kali
SAMSAT NGAWI & WIDODAREN BERI PEMBEBASAN PAJAK DAERAH
29 Juli 2013 | 1.403 Kali
Kontak Kami
16 Oktober 2023 | 1.046 Kali
BLT TAHAP 7, 8 DAN 9 CAIR LAGI
29 Juli 2013 | 1.034 Kali
Profil Desa
26 Agustus 2016 | 961 Kali
Sejarah Desa
24 Agustus 2016 | 869 Kali
Data Desa

 Agenda

Belum ada agenda

 Sinergi Program

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jln. Kasreman-Gunungsari no. 05
Desa : Kasreman
Kecamatan : Kasreman
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63281
Telepon :
Email : kasreman@ngawikab.id

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:177
    Kemarin:446
    Total Pengunjung:129.091
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.141.201.95
    Browser:Mozilla 5.0